Thursday, April 28, 2011

MERLIN AND ARTHUR THE LION KING

Genre : action
Sutradara : Laurent Jupe
Pengisi suara : Michel Laroussi,Vincent De Bouard,Dominique Wenta,Leonore Confino,Chauve Souris,Nathalie Bleynie,Dane Porret,Leo de Grance,jerome Keen
Tanggal rilis : 28 Januari 2011
Durasi : 75 menit

Film animasi yang diadaptasi dari legenda Inggris tentang Raja Arthur ini ditampilkan secara fabel sehingga semua tokohnya diperankan oleh hewan.
Diceritakan pada waktu itu Arthur (diwujudkan sebagai singa) masih bayi dan kerajaannya diserang oleh musuh. Karena keadaan sangat berbahaya, Ibu Arthur menyuruh ahli sihir kerajaan yang bernama Merlin si beruang untuk membawa Arthur sang putra mahkota kerajaan untuk pergi dari istana.

Merlin berhasil menjalankan tugasnya dengan baik karena Arthur bisa dibawa di tempat yang aman yaitu di sebuah desa dekat hutan dan disanalah Merlin membesarkan dan mengasuh Arthur.
Di desa itu, Arthur mendapat 4 sahabat yaitu Lancelot srigala, Perseville babi, Ulvius angsa dan Moldried kucing. Selain itu Arthur juga berpacaran dengan singa betina muda bernama Guenavere.
Sayangnya ayah Guenavere yaitu seorang bangsawan bernama Leo The Grand tidak setuju anaknya berpacaran dengan Arthur karena Arthur bukan seorang bangsawan (demi keamanan Arthur, Merlin memang merahasiakan kepada seluruh penduduk desa bahwa Arthur adalah seorang pangeran).


Merlin tentu saja sangat prihatin cinta anak asuhnya gagal karena orangtua si gadis tidak setuju. Tapi akhirnya Merlin menemukan pemecahannya. Di desa itu ada sebuah pedang bernama pedang Excalibur yang menancap di sebuah batu besar, semua penduduk desa tidak ada yang bisa mencabut pedang itu dari batu karena menurut legenda hanya seorang raja yang bisa mencabutnya.
Merlin tahu bahwa Arthur bisa mencabut pedang Excalibur karena ia sebenarnya adalah pangeran pewaris tahta kerajaan maka dengan keahlian sihirnya, Merlin mengubah dirinya menjadi Guenavere dan berhasil membujuk Arthur untuk mencabut pedang Excalibur.

Ternyata perkiraan Merlin benar, Arthur berhasil mencabut Pedang Excalibur. Hal itu tentu saja menggemparkan seluruh warga desa dan akhirnya mereka mengakui Arthur sebagai raja.
Apalagi dengan kekuatan sihirnya, Merlin berhasil membuat sebuah istana yang megah dan diberi nama Istana Camelot maka Arthur naik tahta sebagai raja walaupun usianya masih sangat muda.
Karena Arthur menjadi raja, Leo the Grand akhirnya merestui hubungan anaknya dengan Arthur.

Tapi masalah yang lebih besar menghadang Arthur karena Arthur mempunyai kakak perempuan bernama Morgane.
Morgane merasa bahwa ia lebih pantas menjadi ratu penguasa kerajaan karena ia lebih tua dari Arthur tetapi tetap Arthur yang berhak atas tahta kerajaan karena menurut adat, kerajaan harus dipimpin oleh raja yang laki-laki bukan ratu.
Gawatnya, karena mata-mata Morgane yaitu Rat si kelelawar, Morgane mengetahui tempat persembunyian Arthur.

Agar tahta Arthur bisa jatuh ke Morgane maka Morgane menyuruh anak-anak buahnya untuk merebut Pedang Excalibur karena pedang itulah sumber kekuatan Arthur.
Anak-anak buah morgane bernasil menjebak Arthur sehingga Arthur kehilangan Pedang Excaliburnya tapi untung berkat sahabat Merlin yaitu seekor buaya betina yang juga ahli ilmu sihir bernama Viviane, Arthur berhasil mendapatkan kembali Pedang Excaliburnya.

Mengetahui rencananya gagal, Morgane memerintahkan seluruh pasukannya untuk menyerang Istana Camelot tetapi untung berkat pimpinan para ksatria sahabat Arthur yaitu Lancelot, Perseville, Ulvius dan Moldried dan juga berkat keampuhan Pedang Excalibur, pasukan Arthur berhasil memukul mundur pasukan Morgane setelah melalui pertempuran yang seru.

Karena pasukannya kalah, Morgane menggunakan kekuatan sihirnya. Morgane memang juga menguasai ilmu sihir karena dulu ia sempat belajar dari Merlin.
Morgane mengeluarkan sihir andalannya yaitu dengan memasukkan Rat si kelelawar ke mulutnya, Morgane berubah menjadi naga raksasa dan langsung menyerang Arthur. Tetapi berkat pedang Excaliburnya, Arthur berhasil mengalahkan Morgane.

Karena ambisinya untuk menjadi ratu sangat kuat, Morgane belum kapok juga. Morgane tetap menyusun rencana untuk menjatuhkan Arthur bahkan kali ini lebih licik. Morgane berhasil menghasut salah satu sahabat Arthur yaitu Moldried untuk berbalik memusuhi Arthur.
Dengan akal bulusnya, Moldried berhasil membuat Guenavere bertemu dengan Lancelot di tengah hutan kemudian Moldried melapor pada Arthur bahwa Guenavere telah selingkuh dengan Lancelot. Celakanya, Arthur percaya pada Moldried sahabatnya tanpa tahu bahwa Moldried telah berkhianat.

Karena terlalu marah dan patah hati, Arthur memutuskan untuk berhenti menjadi raja kemudian menancapkan kembali Pedang Excalibur ke batunya. Arthur tidak tahu jika pedang Excalibur ditancapkan kembali maka berarti tugas Merlin mendampingi Arthur dianggap selesai dan Merlin berubah menjadi patung. Morgane tahu hal itu maka dengan liciknya ia menumbuhkan tanaman di patung Merlin agar Arthur tidak bisa menemukannya.

Untung sekali akhirnya Moldried sadar dengan semua kesalahannya dan ia mengakui semua tipu muslihatnya kepada Arthur. Akhirnya Arthur bisa berdamai lagi dengan Guenavere dan Lancelot. Tetapi sayang sekali, Morgane berhasil dengan rencana lainnya. Melalui Rat si kelelawar, morgan berhasil memasukkan racun dari lebah grail yang sangat mematikan itu ke tubuh Guenavere sehingga Guenavere tidak sadarkan diri dan sebentar lagi akan menemui ajalnya.

Arthur tentu saja sangat panik dan berusaha minta bantuan Merlin tetapi Arthur tidak menemukan Merlin karena sudah berubah menjadi patung dan disembunyikan Morgane dalam rimbunan tumbuhan.
Untung berkat bantuan sahabat Merlin yaitu Viviane, Arthur berhasil menemukan patung Merlin kemudian dengan pedang Excalibur, Arthur berhasil menghidupkan lagi Merlin.

Merlin memang tahu obat penawar racun lebah grail yaitu madu lebah grail karena ia berteman dengan ratu lebah grail tetapi letak madu lebah grail itu sangat sulit dicapai karena terletak di sarang lebah grail di puncak gunung. Tetapi demi cintanya kepada Guenavere, Arthur nekad mendaki gunung bersama sahabat-sahabatnya yaitu Lancelot, Perseville, Ulvius dan Moldried.

Biarpun sampai di puncak gunung tetapi untuk mengambil madu lebah grail sangat sulit karena terletak di dalam sarang lebah grail yang berliku-liku, Arthur bisa terpeleset dan tenggelam di dalam madu lebah grail. Tetapi berkat Merlin yang membantu dari kejauhan, Arthur akhirnya berhasil mengambil madu lebah grail.

Tetapi sebelum Arthur bisa bertemu lagi dengan Guenavere untuk memberikan obat penawar racun, ia dihadang oleh Morgane yang sudah merubah dirinya menjadi naga raksasa.
Setelah melalui pertarungan yang seru, Arthur akhirnya bisa mengalahkan lagi naga Morgane dengan pedang Excaliburnya.

Sebenarnya Arthur bisa membunuh Morgane dengan mudah tetapi Arthur masih punya hati nurani sehingga ia hanya mengusir Morgane. Tapi Morgane benar-benar licik, setelah ia diampuni Arthur, Morgane malah berusaha membunuh Arthur dari belakang. Untung ada lagi sahabat Arthur yang membantu yaitu para lebah grail yang langsung menyerang Morgane ketika akan membunuh Arthur dari belakang.

Arthur akhirnya bisa menyembuhkan Guenavere dan setelah itu mereka menikah dengan pesta pernikahan yang meriah.

Opini saya tentang film ini :
Saya suka dengan film yang bertema sejarah atau legenda seperti film ini, apalagi cerita film ini sederhana sehingga tidak perlu berpikir keras untuk menikmatinya. Sangat cocok deh… untuk ditonton anak-anak.

Tetapi saya merasa ada yang kurang cocok dengan film animasi yang bergaya fable ini karena saya merasa Raja Arthur lebih pantas diwujudkan sebagai beruang daripada singa tetapi pada film ini yang diwujudkan sebagai beruang malah Merlin, ahli sihir Kerajaan Camelot.
Mengapa bisa demikian? Karena nama Arthur berasal dari bahasa Celtic (bangsa Skotlandia kuno) yaitu Art yang berarti beruang.
Tapi mungkin saja pembuat film ini merasa lebih cocok jika Raja Arthur diwujudkan sebagai singa karena singa dikenal sebagai raja rimba.

2 comments: