Sutradara : Tim Burton,Mike Johnson Produced by Tim Burton
Produksi : Warner Bros
Pemain : Johnny Depp,Helena Bonham Carter,Emily Watson,Tracey Ullman,Paul Whitehouse,Joanna Lumley,Albert Finney
Tanggal rilis : 23 September 2005
Durasi : 77 menit
Film ini memakai lokasi waktu Inggris pada abad ke-18 (jaman pemerintahan Ratu Victoria).
Pada saat itu ada sepasang suami istri pedagang ikan yang bernama William dan Nell Van Gort yang sangat gembira karena putra satu-satunya yang bernama Victor akan menikah dengan putri bangsawan yang bernama Victoria Everglot. Status sosial keluarga Van Gort sebagai rakyat jelata pasti akan naik karena menjadi anggota keluarga bangsawan.
Keluarga Van Gort tidak tahu bahwa sebenarnya mereka hanya dimanfaatkan oleh orangtua Victoria yang bernama Lord Finis dan Lady Maudeline Everglot. Sebenarnya keluarga bangsawan Everglot sudah jatuh miskin sehingga mau menikahkan putrinya dengan Victor Van Gort yang bukan bangsawan karena biarpun keluarga Van Gort hanyalah pedagang ikan tetapi cukup kaya karena dagangannya laris.
Musibah terjadi karena Victor dan Victoria belum saling mengenal sehingga ketika melakukan latihan upacara pernikahan pada malam hari, Victor sangat gugup sehingga menjatuhkan lilin yang dipegangnya. Lilin itu mengenai rok Lady Maudeline Everglot sehingga terbakar. Untunglah tidak terjadi kebakaran besar karena api berhasil dipadamkan oleh bangsawan yang baru saja datang bernama Lord Barkis Bitten (kelak Lord Barkis ini yang menjadi sumber semua masalah).
Karena peristiwa yang memalukan itu, Pastor yang memimpin latihan bernikahan yang bernama Pastor Galswells marah dan menunda pernikahan sampai Victor bisa melakukan tata cara pernikahan dengan benar, rencananya upacara itu dilakukan keesokan paginya.
Karena sangat malu, Victor melarikan diri ke kuburan.
Karena sangat ingin menikah dengan Victoria, Victor berlatih upacara pernikahan sendiri di kuburan. Sebagai sarana latihan, Victor memasukkan cincin pernikahan ke sebuah ranting pohon yang diumpamakan Victor sebagai jari Victoria.
Betapa terkejutnya Victor karena ternyata benda yang dikiranya ranting pohon itu adalah tulang jari dari sebuah mayat perempuan. Lebih gawat lagi, mayat itu adalah mayat dari perempuan bernama Emily yang mati pada waktu akan menikah.
Emily terpaksa kawin lari dengan kekasihnya karena orang tuanya tidak setuju dengan calon suaminya dan Emily mati dibunuh perampok ketika menunggu kekasihnya di sebuah hutan.
Karena sudah melakukan tata cara pernikahan dengan benar berarti Victor sudah resmi menikah dengan mayat Emily maka arwah Emily bangkit kemudian menarik Victor sehingga masuk ke dunia orang mati yang arwahnya mati penasaran.
Di dunia orang mati, Victor sudah berusaha menjelaskan bahwa ia masih hidup tetapi arwah Emily tidak juga mengerti dan memaksa Victor meresmikan pernikahannya melalui elder (sesepuh) dunia orang mati yang bernama Elder Gutknecht.
Victor sudah berusaha melarikan diri tetapi gagal. Karena sudah putus asa, Victor akhirnya pura-pura bersedia menikah dengan Emily tetapi Victor terlebih dahulu harus menemui kedua orang tuanya yang masih hidup.
Elder Gutknecht berhasil membantu Victor dan Emily masuk ke dunia orang hidup. Victor menyuruh Emily menunggu di hutan dan Victor akan pergi untuk memanggil orang tuanya.Victor sebenarnya berbohong karena ia pergi ke rumah Victoria.
Victor berhasil menyusup ke kamar Victoria dan berhasil meyakinkan Victoria bahwa ia telah dijebak untuk menikah dengan mayat.
Tetapi tiba-tiba datang Emily kemudian menarik Victor kembali ke dunia orang mati.
Victoria sudah berusaha minta tolong kepada Pastor Galswells untuk menyelesaikan masalah pernikahannya tetapi gagal karena Pastor Galswells tidak percaya dengan cerita Victoria kemudian mengembalikan Victoria kepada orangtuanya. Akibatnya orangtua Victoria marah dan mengurung Victoria di kamarnya.
Lebih gawat lagi, karena Victor tidak juga muncul dan orangtua Victoria yang bangsawan bangkrut itu tidak ingin jatuh miskin, maka orangtua Victoria memaksa Victoria menikah dengan bangsawan Lord Barkis yang kelihatannya kaya raya itu.
Keadaan semakin gawat karena kusir keluarga Victor yang bernama Mayhew meninggal dan masuk ke dunia orang mati sehingga bisa bertemu Victor. Mayhew memberi tahu Victor bahwa Victoria sudah menikah dengan Lord Barkis padahal sebenarnya belum.
Victor yang patah hati akhirnya putus asa dan akhirnya bersedia menikah dengan Emily padahal syarat pernikahan itu sangat berat bagi Victor.
Karena Victor masih hidup maka agar bisa menikah dengan Emily yang sudah mati, Victor harus minum anggur beracun sehingga mati dan arwahnya baru bisa menikah secara resmi dengan Emily.
Yang lebih aneh lagi, pesta pernikahan itu harus dilakukan di dunia orang hidup.
Akibatnya semua arwah penghuni dunia orang mati naik ke dunia orang hidup untuk menghadiri pernikahan Victor dan Emily sehingga menimbulkan ketakutan yang luar biasa bagi orang yang masih hidup yang waktu itu akan menghadiri upacara pernikahan Victoria dan Lord Bakis.
Tetapi akhirnya ketakutan orang yang masih hidup hilang karena arwah-arwah itu tidak berbuat jahat dan ternyata arwah-arwah itu adalah arwah saudara-saudara atau suami istri mereka yang sudah mati. Maka orang-orang yang masih hidup dan yang sudah mati bersama-sama ke gereja menghadiri pernikahan Victor dan Emily (hahaha…lucu ya…).
Akhirnya di gereja dilangsungkan upacara pernikahan antara Victor dan Emily. Victor hampir saja minum anggur beracun tetapi untungnya Emily melihat kedatangan Victoria.
Emily akhirnya sadar bahwa sebenarnya Victoria yang lebih pantas menikah dengan Victor daripada ia yang sudah mati.
Emily mencegah Victor minum anggur beracun kemudian menyuruhnya menikah dengan Victoria.
Pernikahan Victor dan Victoria siap dilaksanakan tetapi tiba-tiba datang Lord Barkis yang berusaha merebut kembali Victoria. Terjadi kejutan ketika Lord Barkis bertemu dengan Emily, ternyata Lord Barkis inilah kekasih Emily ketika masih hidup yang meninggalkan Emily di hutan sampai dibunuh perampok.
Dengan kekuatan dan kekejamannya, Lord Barkis berhasil merebut Victoria dari Victor. Untungnya, setelah melalui pertarungan yang seru, Victor dengan dibantu teman-temannya dari dunia orang mati berhasil menjebak Lord Bakis untuk minum anggur beracun.
Lord Bakis mati dan Victor berhasil menikah dengan Victoria.
Victor dan Victoria memang berakhir bahagia tetapi bagaimana dengan Emily?
Karena Emily tidak lagi kecewa dengan kematiannya yang tragis, sekarang Emily tidak lagi menjadi arwah penasaran yang gentayangan di dunia orang yang masih hidup.
Tubuh Emily berubah menjadi ribuan kupu-kupu kemudian terbang ke surga.Opini saya tentang film ini :
Biarpun film ini dirilis tahun 2005, saya merasa film ini tidak ketinggalan jaman. Gambar 3D nya tetap indah dan ceritanya juga seru dan mengharukan. Apalagi alur cerita film ini bergaya operet sehingga banyak nyanyian dan tarian, jadi makin enak ditonton saja…
Terutama endingnya mengharukan sekali, jangan sampai nangis nontonnya ya…hehehe…
Sering denger pilem ini,
ReplyDeleteTapi lom pernah liat ^^
berkalikali nonton film ini, berkalikali jatuh airmata ini :)
ReplyDeleteYa, Tuhan, menyentuh banget kisahnya.. apalagi lagu tear to shed :)
filmnya romantis... dan kerennnn ^_^
ReplyDeleteudah lama banget cari film ini, dulu sempat nonton di TV tapi nggak sampai selesai, dan sekarang setelah bertahun-tahun akhirnya aku tahu judul dari film ini. bakal cari filmnya langsung
ReplyDelete